3 Cara Memilih Mesin Binding Buku untuk Bisnis Anda
Mesin binding buku biasanya ditemukan di percetakan buku atau tempat foto copy karena fungsinya untuk menjilid buku. Kebutuhan mesin binding buku atau mesin jilid panas ini tentu saja semakin meningkat karena dunia perjilidan juga sangat membutuhkannya.
Bisnis di dunia percetakan memang selalu menjanjikan. Terutama jika lokasinya dekat dengan kampus dan sekolahan, dimana percetakan dan penjilidan sangat diperlukan untuk kebutuhan sekolah dan perkualiahan. Karenanya memilih mesin binding buku yang terbaik menjadi penting untuk mengembangkan bisnis Anda di dunia percetakan.
Mengenal Mesin Binding Buku
Pengertian mesin binding sendiri diambil dari kata binding sendiri yang artinya menjilid buku, atau menyatukan beberapa lembaran kertas menjadi sebuah buku . Caranya bisa dengan manual, yaitu menempel satu per satu menggunakan lem. Proses ini tentu saja memakan waktu lama dan sangat tidak efisien.
Makanya untuk proses penjilidan buku yang lebih efektif lebih tepat jika menggunakan mesin, sehingga hasilnya lebih rapi dan cepat. Mesin yang berguna untuk merekatkan lembaran kertas menjadi buku inilah yang disebut dengan mesin binding buku. Perekatannya menggunakan lem panas, sehingga mesin binding buku disebut juga dengan mesin jilid lem panas.
Keunggulan Mesin Binding Buku
Sebagaimana pengertiannya, mesin binding buku berfungsi untuk menjilid lembaran demi lembaran kertas menjadi sebuah buku dengan ketebalan tertentu. Mesin seperti ini tentunya memiliki spesifikasi dan kriteria khusus yang bisa memberikan hasil jilid yang maksimal.
Keunggulan yang dimiliki mesin binding buku, diantaranya :
1. Hasil Penjilidan Tahan Lama
Salah satu keunggulan menjilid buku menggunakan mesin jilid buku adalah hasilnya yang awet dan tahan lama. Penjilidannya kuat, sehingga tidak mudah copot dan rusak. Hal itu disebabkan oleh lem panas yang bekerja maksimal untuk merekatkan lembaran kertas.
2. Tampilan Lebih Rapi dan Menarik
Penjilidan yang dilakukan dengan menggunakan mesin dan manual tentu saja berbeda hasilnya. Jika menggunakan manual, hasilnya bisa tidak rapi dan akan sangat melelahkan. Terutama jika lembaran bukunya banyak dan tebal. Berbeda dengan menjilid buku menggunakan mesin jilid buku. Hasilnya lebih rapi dan lebih menarik.
3. Dapat Menjilid Buku dengan Ketebalan yang Berbeda
Mesin jilid buku bisa menjilid buku dengan ketebalan yang berbeda-beda. Semakin tebal buku yang akan dijilid, spesifikasi mesin jilid buku yang digunakan juga semakin lengkap dan fungsional. Perhatikan range ketebalan yang mampu dilakukan oleh mesin jilid buku dan pelajari pengoperasiannya. Mesin binding buku mampu menjilid buku hingga ketebalan 500 lembar kertas.
4. Dapat digunakan untuk Berbagai Jenis Kertas
Kertas yang bisa dijilid menggunakan mesin jilid buku juga beragam. Mulai dari kertas HVS biasa, kertas buram sampai art paper. Segala jenis kertas bisa dijilid dengan menggunakan mesin jilid lem panas atau mesin binding buku ini.
5. Waktu Pengoperasian Cepat dan Singkat
Waktu pengoperasian mesin jilid buku juga sangat singkat. Hanya hitungan detik hingga menit. Tergantung dari ketebalan buku yang ingin dijilid. Bandingkan jika menjilid buku secara manual tanpa menggunakan mesin, bisa berjam jam hingga berhari-hari selesainya. Jadi lebih efisien kan.
Cara Memilih Mesin Jilid Buku yang Terbaik
1. Ukuran Buku yang Hendak Dijilid
Mesin jilid lem panas ada yang bisa digunakan untuk semua jenis kertas, namun ada juga yang hanya bisa digunakan untuk menjilid ukuran kertas tertentu. Misal A4 saja. Karenanya sebelum memutuskan untuk membeli, pastikan mesin jilid lem panas bisa digunakan untuk semua jenis ukuran kertas. Jadi lebih efisien.
2. Ketebalan Buku
Tidak semua mesin jilid lem panas bisa digunakan untuk menjilid buku dengan ketebalan tinggi. Ada yang bisa mencapai 500 lembar, namun ada juga yang hanya mampu menjilid buku dengan ketebalan 100 misalnya.
Jika usaha Anda adalah usaha kecil hingga menengah, carilah mesin yang bisa menjilid dengan ketebalan yang sedang.
3. Budget yang Tersedia
Kebutuhan mesin jilid lem panas, bukan hanya pada mesin yang beroperasi saja. Melainkan juga peralatan penunjang lainnya seperti lem panasnya, suku cadangnya serta peralatan pendukung lainnya. Sediakan budget lebih untuk memenuhi kebutuhan perawatan mesin jilid lem panas agar performa mesin juga selalu terjaga.
Mesin jilid lem panas beragam bentuknya. Harganya pun bervariasi sesuai dengan kemampaun mesinnya. Maxipro adalah distributor mesin percetakan yang paling lengkap di Indonesia. Maxipro menyediakan mesin jilid lem panas terlengkap dengan harga terbaik.
Lengkapi kebutuhan bisnis Anda dengan mesin jilid lem panas terjangkau yang hanya ada di maxipro. Keterangan mengenai detail mesin dan harganya bisa langsung dilihat di www.maxipro.co.id
Get notifications from this blog